Agustinus akan Perjuangkan Pariwisata di Dapil II

Foto : Anggota DPRD Kukar Agustinus Sudarsono (Istimewa/Red)
KATANUSANTARA.COM – Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Agustinus Sudarsono akan memperjuangkan sektor pariwisata di Daerah Pemilihan (Dapil) II, yaitu Kecamatan Tenggarong Seberang, Muara Kaman, dan Sebulu.
Ia menyebut bahwa sektor pariwisata merupakan memiliki banyak manfaat serta potensi untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Selan itu, sektor pariwisata juga dapat meningkatkan roda perekonomian masyarakat jika dikelola dengan bijak, khususnya oleh pemerintah daerah
Dengan segala potensi tersebut, dia berkomitmen mengawal secara komperhensif sektor pariwisata ini demi kesejahteraan masyarakat Kukar, khususnya di Dapil II.
“Di setiap desa berbeda-beda (pariwisatanya), baik itu tempat ataupun potensialnya,” katanya, Senin (14/10/2024).
Agustinus mengungkapkan, kendala saat ini di sektor pariwisata ialah dari segi objek wisata yang milik perorangan.
Pasalnya, hal tersebut dapat menghambat kerja-kerja pemerintah daerah jika masih belum dikelola melalui Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).
“Itu yang kadang-kadang jadi kendala untuk pemerintah kabupaten dalam memberikan bantuan,” ungkap dia. (adv/rf)
Redaksi Katanusantara.Com