Dispora Kaltim Genjot Regenerasi Atlet Muda Lewat Kompetisi dan Pelatihan Terpadu

0

Foto : Siasana pembinaan usia muda di Kaltim (Istimewa)

 

SAMARINDA – Dalam upaya memperkuat regenerasi atlet muda di Kalimantan Timur (Kaltim), Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim terus menggelar berbagai program pembinaan hingga akhir tahun 2024. Program unggulan yang dijalankan mencakup kompetisi dan pelatihan di cabang olahraga voli, basket, pencak silat, dan taekwondo, bertujuan untuk menjaring dan mengembangkan potensi atlet muda yang akan menjadi penerus di bidang olahraga.

Plh Kepala Dispora Kaltim, Sri Wartini, menegaskan bahwa regenerasi atlet muda menjadi prioritas utama dalam menghadapi tantangan minimnya jumlah atlet senior yang masih memenuhi syarat untuk berkompetisi. Menurutnya, hanya sekitar 20 persen atlet senior yang saat ini masih mampu bersaing di tingkat kompetitif. “Kami menyadari bahwa regenerasi atlet sangat penting, karena banyak atlet senior yang tidak lagi dapat bersaing. Oleh karena itu, kami memfokuskan perhatian pada pembibitan atlet muda yang siap mengisi kekosongan tersebut,” ujarnya, Selasa (12/11/2024).

Sri Wartini menambahkan bahwa program pembinaan ini tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan teknis, tetapi juga untuk mencari talenta-talenta baru yang dapat melanjutkan prestasi olahraga Kaltim di tingkat provinsi maupun nasional. “Kami akan terus mengadakan kompetisi di berbagai cabang olahraga, seperti voli, basket, pencak silat, dan taekwondo. Kompetisi ini diharapkan menjadi wadah bagi atlet muda untuk menunjukkan bakat mereka,” jelas Sri Wartini.

Rangkaian kompetisi dan pelatihan ini akan berlangsung hingga akhir Desember 2024, dengan harapan dapat menarik perhatian dan mengasah potensi atlet muda yang ada di Kaltim. Dari kompetisi-kompetisi ini, Dispora Kaltim berencana untuk memilih atlet terbaik yang akan dibina lebih lanjut melalui program pembinaan yang lebih intensif.

Dengan semangat untuk menciptakan generasi atlet yang lebih kompetitif, Dispora Kaltim berharap program regenerasi ini dapat menghasilkan atlet muda yang siap berkompetisi di level yang lebih tinggi. Sri Wartini juga berharap bahwa program pembinaan ini akan memperkuat posisi Kaltim di ajang-ajang olahraga nasional, sekaligus membuka peluang bagi pemuda Kaltim untuk menorehkan prestasi gemilang.

“Ini adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa Kaltim tetap memiliki atlet yang kompeten dan siap berprestasi di berbagai cabang olahraga. Kami ingin agar Kaltim terus bersinar dalam dunia olahraga, dan regenerasi ini menjadi salah satu kunci keberhasilannya,” pungkasnya. (Adv/red)

Bagikan Sekarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *