Herry Asdar bersama Pjs Bupati Kukar Lakukan Ziarah ke Makam Sultan Aji Imbut

0
Foto: Wakil Ketua Sementara DPRD Kukar Herry Asdar bersama Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto. (Katanusantara/Red)

 

KATANUSANTARA.COM – Wakil Ketua Sementara DPRD Kukar Herry Asdar bersama dengan Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto melakukan ziarah ke makam Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura ke-15 Aji Imbut atau Aji Muhammad Muslihuddin.

Sultan Aji Imbut ini dikenal sebagai pendiri Kota Tenggarong pada 28 September 1782.

Ziarah tersebut dilaksanakan bersamaan dengan peringatan HUT Tenggarong ke-242 pada Sabtu (28/9/2024).

Ziarah ke makam yang terletak di Kompleks Pemakaman Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura itu dalam rangka mendoakan Sultan Aji Imbut yang telah memiliki jasa besar dalam sejarah berdirinya Kota Raja.

Pada kesempatan itu, Wakil Ketua Sementara DPRD Kukar Herry Asdar menyebut bahwa peringatan ini bukan hanya untuk mengenang sejarah, tetapi juga mengingatkan kembali akan pentingnya menghormati serta menjaga warisan budaya dengan nilai-nilai yang tidak terhingga dari pendiri Kota Tenggarong.

“Kita berziarah untuk mengingatkan diri kita semua tentang pentingnya melestarikan sejarah dan budaya, serta menghormati jasa para leluhur,” kata dia.

Sementara itu, Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto mengajak seluruh masyarakat agar memanfaatkan momentum HUT Tenggarong ke-242 sebagai refleksi untuk terus menjaga serta mengembangkan kota yang sarat akan nilai-nilai sejarah ini.

“Ini memberikan inspirasi kepada kita semua bahwa 242 tahun lalu Sultan Aji Imbut memindahkan kota ini dari Pamarangan ke Tenggarong Tepian Pandan, untuk menghilangkan kesan-kesan buruk pada masa lalu. Sehingga, membangun kembali masa depan yang baik dan gemilang,” pungkasnya. (adv/rf)

Redaksi Katanusantara.com

Bagikan Sekarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *